One Day Escape

Kali ini saya jalan-jalan ke Pulau Onrust, Pulau Cipir, dan Pulau Kelor. Ketertarikan pada ketiga pulau itu berawal ketika melihat foto di Facebook teman saya. Rupanya di sini ada benteng dan reruntuhan bangunan rumah sakit. Karena saya tertarik dengan gedung peninggalan sejarah, tanpa berpikir panjang, saya mencari paket wisata untuk pergi ke sana. Harganya murah yaitu Rp89.000 untuk satu hari. Ada yang lebih mahal karena pakai makan siang. Ah, saya bisa bawa bekal kok dari kostan. Dan rasanya kalau tiba-tiba ada rencana liputan atau tidak jadi, biaya tersebut jadi nothing to lose lah ya. Hahay. Sayangnya rencana eskapis ini jadi sedikit terganggu karena teman trip saya ternyata ikut. Wah, rencana untuk melarikan diri untuk jadi tidak terlihat jadi gagal. Tapi itulah enaknya kalau suka jalan-jalan. Kita akan kenal orang baru, baik kenalan sendiri atau temannya teman, dan orang itu akan menjadi teman kita untuk seterusnya. Untungnya ia pergi bersama keluarganya. Saya pergi dari kos